Kampus Bisnis Digital dan Teknologi Terbaik di Bali

8 Hal yang Perlu Dilakukan Supaya Siap Kerja

8 Hal yang Perlu Dilakukan Supaya Siap Kerja

Menghadapi dunia kerja memang membutuhkan persiapan yang cukup banyak apalagi zaman sekarang dimana persaingan yang sangat tinggi, kita dituntut untuk memiliki keahlian dan kelebihan agar dapat menghadapi persaingan dunia kerja.

Berikut beberapa hal yang perlu dilakukan supaya kamu siap menghadapi dunia kerja:

  1. Mempersiapkan CV dan portfolio

Hal pertama yang perlu kamu persiapkan saat menghadapi dunia kerja adalah memiliki Curriculum Vitae (CV).  Disarankan untuk mencantumkan informasi yang lengkap dan mudah dipahami didalam CV sehingga memudahkan recruiter membaca terkait pengalaman, data diri, dan informasi penting lainnya.

Tidak hanya itu saja, pentingnya untuk kamu mencari tahu cara membuat CV yang benar dan tepat agar dipanggil recruiter, karena ada banyak hal yang perlu diperhatikan agar CV kamu terlihat menarik.

  1. Meningkatkan Skill dan Kompetensi Diri

Untuk bisa menghadapi dunia kerja, sangat penting bagi kamu meningkatkan skill khusus yang dibutuhkan pada posisi yang dilamar, karena hal ini akan menjadi nilai plus bagi perusahaan ketika melihat kamu dan tentunya berpeluang besar untuk diterima. Dengan selalu upgrade kemampuan atau skill mu secara berskala akan membuka kesempatan untuk memiliki karier yang bagus dan dapat bersaing dengan job seeker lainnya.

kamu dapat mengikuti kelas online sesuai dengan posisi yang kamu lamar, seperti memperdalam ilmu digital marketing, analisis, marketing, strategi, hingga programming.

Menariknya, kamu bisa mempelajarinya di DI Academy, lho! Dsiini kamu akan dibekali ilmu yang menjadi bekalmu untuk mempersiapkan diri di dunia kerja.

  1. Membangun Personal Branding

Siapa bilang personal branding hanya diperlukan oleh para figur publik? Perlu untuk kamu ketahui, memiliki personal branding yang baik ternyata harus dimiliki para pencari kerja, lho. Apalagi era digital yang maju saat ini, rekam jejak kamu sangat mudah ditemukan oleh recruiter perusahaan saat ditelusuri melalui internet. Maka dari itu, kamu perlu berhati-hati dan lebih bijak saat menggunakan digital, serta mulai untuk membangun personal branding secara profesional untuk mendapatkan kepercayaan perusahaan saat kamu melamar. Jadi dapat dikatakan, personal branding merupakan bagian penting untuk mendukung kelancaran dan kesuksesan karier kamu.

  1. Ikut Pelatihan Prakerja

Mengikuti pelatihan dan memiliki sertifikat di bidang khusus akan sangat membantu kamu untuk diterima di perusahaan yang dilamar. Kamu akan dianggap memiliki keahlian yang kompeten dan pastinya memiliki nilai “jual” yang lebih tinggi bila dibandingkan dengan pelamar lainnya. Jadi bila kamu berminat dan memiliki waktu, sangat direkomendasi untuk mengikuti pelatihan yang cocok dengan karir yang ingin kamu geluti. Jangan lupa untuk upload dan masukkan ke CV atau Linkedin untuk membangun personal branding yang lebih profesional. Kamu bisa mengikuti pelatihan ini di DI Academy! Sangat cocok untuk kamu yang ingin berkarier di dunia digital dan teknologi, karena ada banyak topik yang bisa kamu pilih tergantung kebutuhan kariermu.

Nah itu beberapa hal yang perlu dilakukan agar kamu lebih siap menghadapi dunia kerja, untuk meningkat skill dan mengikuti pelatihan di bidang digital dan teknologi, kamu bisa mendapatkannya di DI Academy. Sangat cocok untuk kamu yang sedang mempersiapkan diri untuk bekerja agar memiliki peluang lebih besar untuk diterima di perusahaan yang sedang kamu incar saat ini.

Daftarkan diri kamu sekarang juga dan cari tahu program yang cocok untuk karier kamu! Segera klik disini untuk informasi lebih lanjut!

Share This

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

×
Pendaftaran Baru..!!
Perlu Bantuan, Hubungi Kami Segera